Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Smadav anti virus asli buatan Indonesia yang paling populer

Anti Virus Indonesia
Smadav anti virus
  Assalamualaikum sahabat, Seperti yang kita ketahui bahwa sebuah Anti virus sangat berperan penting untuk menjaga komputer kita dari serangan virus jahat yang mampu merusak data pada dokumen. Pada kesempatan kali ini admin ingin bahas tentang sebuah perangkat lunak(software) Anti Virus Indonesia Smadav

Apa itu Smadav?

Smadav adalah perangkat lunak (software) asli buatan anak negeri yang mampu menjaga komputer dari serangan virus lokal maupun international. Smadav yang dibuat oleh zainuddin nafari pada tahun 2006 saat itu beliau masih menyandang status sebagai siswa kelas XI SMA Negeri 2 Palangka Raya, Kalimantan Tengah.
Dengan versi terbaru 9.7 Anti virus indonesia ini terbagi menjadi dua, smadav free dan smadav pro, Dan pastinya banyak kelebihan samadv pro di bandingkan dengan smadav free. Berikut 7 kelebihan smadav pro:

Kelebihan smadav pro

  1. Update otomatis secara online, Perbedaan smadav pro dan smadav free ialah jika smadav free update secara manual berbeda dengan semadav pro yang mampu update secara online hebatnya lagi tanpa perintah dari penggunanya (admin).
  2. Scanning jauh lebih cepat, Berikutnya masalah scanning jauh lebih cepat di bandingkan dengan versi gratis.
  3. Exception list: dengan vitus exception list sahabat bisa menentukan folder mana yang sahabat rasa aman untuk tidak di scanning. Dan pastinya walaupun di folder tersebut terdapat virus maka smadav tidak lagi mendeteksi sebagai virus.
  4. Maximize/Resize tampilan: Untuk meluaskan tampilan di komputer dengan menggunkan versi berbayar sahabat bisa menentukan luas tampilan smadav.
  5. Mengganti warna tema: Untuk urusan warna dengan menggunakan versi berbayar sahabat juga bisa mengganti tema sesuai yang sahabat inginkan.
  6. Izin penggunaan profit : Jika sahabat menggunakan smadav free sahabat hanya bisa menggunakan di komputer pribadi atau di rumah
  7. Password admin : Dengan menggunakan semadav pro, Jika sahabat menjadi admin jaringan komputer contohnya di warnet, perusahaan,dll, Sahabat bisa membatasi penggunaan vitur di smadav.

Berikut daftar harga smadav pro

Untuk mendapatkan fasilitas yang sudah admin jelaskan di atas sahabat di wajibkan mengupsgrade dari smadav free menjadi smadav pro. Caranya sahabat membeli key smadav pro. Untuk key 1 unit komputer sahabat bisa mendapatkan degan harga Rp 30.000, 3 unit komputer Rp 50.000 , Dan untuk 6 unit komputer Rp 100.000.
Mungkin itu saja yang bisa admin bagikan pada kesempatan kali ini dan terahir wassalam.
Anti virus Indonesia By Tips blogger dan computer.